Postingan

CilukBa Rafa

Bagi teman-teman yang memiliki momongan si kecil, tentu harus memiliki banyak ide permainan yang dapat merangsang kemampuan motorik si kecil. Selain itu untuk meningkatkan kemampuan memecahkan masalah, daya imaginasi, dan konsentrasi maka kita biarkan si kecil asyik bermain sendiri tanpa kita ganggu, kita paksa atau kita arahkan, kecuali dalam kondisi bahaya atau demi kebaikan, baru kita bantu. Hari ini saya sedang melakukan observasi mengenai aktifitas si kecil Rafa umur 2 tahun, dari pagi hingga tengah hari.  Pagi hari saat bangun tidur setelah mandi dan makan, Rafa bermain balok yang disusun sesuai keinginan kemudian dipindah-pindahkan. Selanjutnya dia menancapkan push pin ke softboard. Kegiatan tersebut dia lakukan di dalam ruangan. Kemudian dia berlari ke halaman rumah bermain tanah. Saya pikir dia akan lama bermain tanah, ternyata baru sebentar dia sudah bosan, dan berjalan menuju kandang ayam. Di sini dia berdiri cukup lama mengajak bicara para ayam. Kira-kira Rafa akan ke mana